
Karawang–Tinta Merah Net-Berkat kolaborasi, dukungan dan suport dari Kepala Sekolah, dewan guru, pelatih, komite serta orangtua murid Sekolah Dasar Negeri Cikampek Barat IV berhasil meraih puluhan prestasi dalam ajang Gebyar Olimpiade Olahraga Nasional (02SN) FLS2N, FTBI dan PHI tingkat Kecamatan Cikampek.
Kehadiran Agus Sulaeman selaku Kepala Sekolah mampu membawa keberhasilan dan prestasi yang luar biasa sejak tahun 2024-2025. Capaian prestasi yang diraih SDN Cikampek Barat IV tersebut mampu memboyong piala di predikat juara I-3 dan juara harapan putra putri terbaik.
Kepala Sekolah SDN Cikampek Barat IV Agus Sulaeman S.Pd saat di temui awak media diruang kerjanya mengucapkan rasa syukur atas capaian yang telah diraih.
“Kami merasa bangga dan bersyukur atas keberhasilan putra putri terbaik SDN Cikampek Barat IV yang mengikuti ajang tersebut. Sebagai Kepala Sekolah tentunya ini keberhasilan ini menjadi satu kebanggan yang luar biasa sehingga sekolah ini mampu mendapatkan piala terbanyak dan keluar sebagai juara I dalam 4 PHI yang diikuti oleh putra-putri terbaik tingkat Kecamatan.” Ungkapnya, Senin (10/3/2025)
“Keberhasilan yang di raih tersebut diantaranya, juara 3 Oltrad lomba 02SN tingkat Kecamatan Cikampek, Cabang Olahraga Bulutangkis putra dan sumpitan.
Juara I MTQ Putri lomba PAI tingkat Kecamatan Cikampek.
Juara 3 pidato putri lomba PAI tingkat Kecamatan Cikampek
Juara 3 FLS2N tingkat kecamatan cikampek cabol(Tari kreasi dan kriya anyam).
Juara 3 Paduan suara tingkat Kabupaten Karawang.
Juara 3 borangan FTBI tingkat Kabupaten.
Juara harapan 1 Pupuh putra FTBI tingkat kabupaten karawang.
Juara 3 harapan pupuh putri FTBI tingkat kabupaten Karawang dan Juara 1 senam PGRI katagori Guru tingkat Kecamatan Cikampek.” Jelasnya.
“Kemudian jenjang prestasi tahun 2025 yang berhasil diraih diantaranya :
Juara 1 MTQ putra diraih oleh:Azam yasashi hajiansyah
Juara 1 MTQ putri diraih oleh; Andhara Aulia Safitri.
Juara 2 pidato putri oleh Dinar Yulianti.
Juara harapan 2 Kaligrapi oleh Afya Zahrany
Untuk lomba FLS2N tahun 2025 tingkat Kecamatan.
Juara 1 Tari kreasi diraih oleh Andhara Aulia Safitri, Aqila Assafiiya dan Khairun Nisa Avrilis.” Paparnya.
“Alhamdulillah kepada Alloh SWT,atas ijinnya SDN Cikampek Barat IV berhasil meraih piala dari berbagai cabang olahraga dan lainnya kami merasa bangga kepada para atlit dan peserta yang telah mengharumkan nama baik sekolah. Selain itu saya ucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran guru yang telah ikut berperan untuk mensukseskan kegiatan dibidang olahraga (02SN) dan kegiatan lainnya,semoga kedepannya lebih kompak lagi dan baik.” Ujarnya.
“Saya berharap dengan pencapaian yang telah diraih ini bisa menjadi motivasi bagi seluruh siswa SDN Cikampek Barat IV agar kedepannya lebih maju dan bisa menciptakan atlit atlit terbaik hingga ketingkat kabupaten dan mencapai tingkat nasional.” Harapnya.