
KARAWANG |Tinta Merah Net | Pemerintah Desa Amansari, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, membangun jalan setapak (japak) di lingkungan pemukiman warga dusun Jatipeureuh,(23/4/25)
Pembangunan japak tersebut memiliki volume panjang 188 meter, lebar 1,20 meter, dan ketinggian 0,10 centi meter dengan total anggaran sebesar Rp63.235.800,- bersumber dana desa tahap 1 tahun 2025.
Saat ditemui, Hanafi selaku Kepala Desa (Kades) Amansari menyampaikan bahwa pembangunan jalan setapak ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah desa untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di tingkat dusun.
“Pembangunan ini merupakan bagian dari upaya kami dalam meningkatkan infrastruktur desa, sebagaimana arahan pemerintah pusat terkait pemanfaatan dana desa demi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Pembangunan jalan setapak ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas warga, meningkatkan aksesibilitas antar rumah dan fasilitas umum, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
( red )