Masyarakat Segaran Kecamatan Batujaya Apresiasi Kinerja PJS Kepala Desa

0
43

KarawangTinta Merah Net~Masyarakat Desa Segaran, Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang, memberikan apresiasi tinggi terhadap kinerja Pejabat Sementara (PJS) Kepala Desa Segaran. Beberapa warga menyatakan bahwa PJS Kepala Desa telah menunjukkan kinerja yang memuaskan, baik dalam segi pelayanan maupun pembangunan di berbagai sektor, dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Salah seorang warga, inisial (AW), menyampaikan bahwa pelayanan yang diberikan oleh PJS Kepala Desa sangat responsif dan cepat. “Kami merasa sangat terbantu dengan pelayanan yang diberikan. Setiap masalah yang kami sampaikan selalu mendapatkan respon cepat dan solusi yang efektif,” terangnya.

 

Lebih lanjut mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur desa semakin terlihat nyata. “Banyak sekali pembangunan yang dilakukan, seperti perbaikan jalan desa, pembangunan fasilitas umum, dan peningkatan sarana pendidikan. Semua ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai warga,” ucapnya.

Kepemimpinan PJS Kepala Desa ini diharapkan terus berlanjut dan mampu memberikan dampak positif yang lebih besar bagi seluruh masyarakat Desa Segaran. “Kami berharap PJS Kepala Desa bisa terus berkomitmen dalam membangun desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Dengan adanya apresiasi ini, diharapkan kinerja PJS Kepala Desa Segaran akan semakin baik dan bisa menjadi contoh bagi desa-desa lainnya di Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini