KARAWANG |Tinta Merah Net|| Di H-8 menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 para pemudik yang menggunakan sepeda motor dari arah Jakarta mulai terlihat ramai melintas di jalur Arteri dan jalur alternatif jalan baru Tanjungpura-Klari Kabupaten Karawang, Rabu (3/4/2024)
Pantauan Tim IWO Indonesia DPD Karawang, para pemudik lebih di dominasi menggunakan kendaraan roda dua yang saat ini sudah mulai terlihat ramai melakukan perjalanan mudik ke wilayah Jawa Tengah maupun Jawa Timur.
Hal ini membuat arus lalu lintas di Kabupaten Karawang mulai padat dan terlihat lebih ramai oleh para pemudik, terutama pada jalur Arteri dan jalur alternatif jalan baru Tanjungpura-Klari yang saat ini sudah banyak di lewati pemudik dengan menggunakan kendaraan roda dua.
Posko pengamanan yang telah di siapkan oleh pihak Kepolisian Karawang dan Pemkab Karawang serta posko posko pengamanan dari para relawan di sepanjang jalur Arteri dan jalan alternatif jalan baru Tanjungpura-Klari terlihat sudah mulai ada petugas yang berjaga.
Mulyadi Alfarizy salah satu petugas yang berjaga di posko liputan mudik IWO Indonesia saat di temui menjelaskan, pantau arus mudik lebaran tahun 2024 saat ini di H-8 sejak siang tadi para pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua sudah mulai rami terluhat di jalur jalan baru Tanjungpura-Klari.
“Pantauan kami untuk arus mudik lebaran tahun ini, di H-8 menjelang hari lebaran para pemudik yang datang dari arah Jakarta menuju ke arah Jawa Tengah maupun Jawa Timur sejak siang tadi sekitar pukul 11 : 00 WIB sudah mulai terlihat ramai melintasi jalur alternatif jalan baru Tanjungpura-Klari ini.” Ucapnya.
“Alhamdulilah, untuk posko IWO Indonesia yang kami dirikan ini memang bukan hanya baru kali ini saja, namun kami dari IWO Indonesia DPD Karawang dalam setiap bulan Ramadhan tiba menjelang Hari Raya Idul Fitri selalu mendirikan posko, dan ini memang sudah menjadi program rutin IWO Indonesia, tujuanya adalah untuk memberikan informasi seputar arus mudik lebaran kepada masyarakat, selain itu juga untuk memberikan tempat beristirahat kepada para pemudik yang sedang melakukan perjalanannya ketika merasa lelah dan kantuk.” Ungkapnya.
“Kami dari IWO Indonesia hanya berpesan kepada para pemudik, tetap berhati hatilah dan selalu waspada dalam berkendara. Beristirahatlah jika sudah mulai lelah dan ngantuk, jangan memaksakan diri. Ingat keluarga menanti di rumah.” Pungkasnya dengan nada penuh nasihat.
•Red