
Sukabumi | Tinta Merah Net– Dalam kurun waktu 3 hari,ratusan kendaraan terjaring operasi penertiban kendaraan yang belum membayar pajak di wilayah Kota Sukabumi beberapa hari yang lalu, operasi tersebut digelar oleh Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Kota Sukabumi, bekerjasama dengan jajaran Satlantas Polres Sukabumi Kota,19/05/2024.
Kepada wartawan,Kepala P3DW Kota Sukabumi Iwan Juanda memberikan keterangan, operasi ini dilakukan sebagai upaya menertibkan wajib pajak agar dapat tertib dalam membayar pajak kendaraannya.
“Pemeriksaan pajak kendaraan ini dilakukan baik kepada roda dua maupun roda empat. Dan kegiatan ini rencananya bakal digelar selama tiga hari,”jelasnya.
P3DW juga sekaligus menyiapkan tempat untuk membayar pajak bagi pengendara yang akan membayar pajak bisa langsung diproses.
“Alhamdulillah hari ini tidak kurang dari 400 pengendara yang terjaring dan sebagian ada yang langsung membayar pajak kendaraannya di lokasi,” pungkasnya.
Rinto Wahyudi