Karawang~Tinta Merah Net~siswa – siswi mulai yang berasal dari jenjang PAUD Marifatullah , TKQ Daarul Musthafa, TPQ dan MDTA Nurul Qolbi , dan PKBM Tunas Makrifat Sebanyak 191 siswa – bersama sama dilepas secara resmi oleh pembina Yayasan Ma’rifatullah Karawang, Saanan M.Pd. pada Rabu (19/6) di Komplek pendidkan Yayasan marifatullah yang berlokasi di Desa Karyamulya kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang
Gelaran yang berlangsung tertib itu dihadiri oleh Sekretaris Desa Karyamulya, Ketua Himpaudi Batujaya, Ketua Umum Badko TKQ Kabupaten Karawang dan Penilik Bina PAUD Kecamatan Batujaya. Tentu saja tuan rumah yaitu pengurus yayasan , Kepala Sekolah beserja jajaran dewan guru Yasma , para siswa dan wali murid , ikut memeriahkan kegiatan tersebut.
Tidak berbeda pada tahun sebelumnya. Kegiatan akhir tahun ini berlangsung selama dua hari. Sehari sebelumnya Selasa (18/06) para guru, peserta didik dan para orang tua melaksanakan karnaval keliling desa Karyamulya. Semua peserta kegiatan kompak berkeliling dengan memakai kostum dan ornamen hari raya kurban. Sebagian ada yang membawa miniatur Ka’bah, mengenakan pakaian ihram , memakai kostum Domba , memanggul boneka domba, serta melantunkan gema
Saanan, M.Pd. yang mewakili ketua yayasan mengatakan, bahwa pelepasan yang berlangsung pada hari ini bukanlah akhir dari pertemuan yang sesungguhnya, bukan pula berarti berakhir pula masa pendidikan.
“Selama beberapa tahun disini , anak – anakku tentu telah mengikuti pendidikan dan mendapatkan bekal ilmu pengetahuan dan ketrampilan. Jangan berhenti sampai disini. Jadilah pembelajar, yang tidak pernah lelah untuk belajar dan belajar,” kata Saanan.
Selanjutnya Ida Mursyida yang didaulat sebagi perwakilan orang tua siswa PAUD menyampaikan rasa syukur dan bangganya. Bahwa anak – anak kami yang sudah menerima didikan dari POS PAUD Marifatullah ini, terlihat perkembanganya semakin kreativ dan mandiri.
“ Saya tahu mendidik anak usia dini itu bukan perkara mudah. Tapi dewan guru disini mampu memberikan yang terbaik untuk putra putri kami.”
Saya berharap – lanjut Ida, melalui acara ini anak-anak dapat memiliki kenangan indah selama bersekolah di PAUD Marifatullah sekaligus lebih termotivasi menghadapi situasi di bangku SD kelak
“Acara kenaikan kelas ini diharapkan tidak hanya menjadi perayaan bagi para siswa yang naik ke jenjang berikutnya, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan mempererat hubungan antara pihak sekolah dan orang tua, ” tutup Ida .
Dalam sesi yang sama, baik ketua Badko TKQ Karawang, Drs. Edi Tarhedi dan Penilik PAUD Batujaya Irsyad Hidayat, S.Pd. – dihadapan para peserta yang hadir , mengatakan hal yang sama tentang pentingnya pendidikan anak pada usia dini. Lanjut mereka, Anak itu bukan hanya mendapat ajaran tentang ilmu pengetahuan saja tetapi yang lebih penting adalah menanamkan budi pekerti.
Secara khusus Edi menegaskan, sering memperdengarkan bacaan Al Qur’an dan memperlihatkan ayat ayat Al Qur’an sejak dini, akan membantu anak lebih cinta pada Al- Quran.
“Meskipun anak usia dini tidak di wajibkan bisa membaca , menulis dan berhitung atau Calistung – namun dengan cara, strategi dan pendekatan yang tepat- anak didik juga bisa diajarkan materi tersebut. Demikian pula Al Quran yang memang harus dikenalkan sejak dini, tegas Edi dalam sambutannya
Ada puluhan hiburan yang ditampilkan dalam Acara yang digelar seharian tersebut , diantaranya: Pembacaan Surat dan doa pilihan, Pidato Bahasa Indonesia , Hadrah , gerak dan tari, Seni angklung dari dewan guru dan banyak lagi kreasi yang ditampilkan, sehingga tampak para undangan sangat terhibur menghadiri acara pelepasan dan kenaikan kelas saat itu